Jumat, 12 November 2021

 

Membuat Anime Figuremu Sendiri


Hai semua! Bagi kalian yang suka menonton animasi Jepang, pernahkah kalian memiliki keinginan untuk mengoleksi anime figure tetapi tidak bisa terwujud karena harganya yang rata-rata mahal? Kesal banget bukan? Saya juga pernah merasakan.

Kali ini saya ingin membagikan percobaan saya dalam membuat anime figure sendiri. Ternyata mudah lho! Saya hanya menggunakan bahan berupa clay khusus untuk sclupting. Biasanya tersedia dua jenis warna yakni warna putih dan warna coklat tanah liat, tetapi saya sarankan untuk membeli bahan liat yang berwarna putih agar hasil maksimal dan mudah diberi warna. Umumnya, clay ini tersedia di toko alat tulis dan harganya cukup terjangkau. 

Selain itu, saya menggunakan alat bantu berupa kawat dan alumunium foil sebagai kerangka tubuhnya agar bentuk tubuh tetap kaku. Kemudian, barulah saya lapisi dengan kerangka dengan clay hingga membentuk tubuh dan wajah tokoh. 


Percobaan ini masih 50% dalam pengerjaan dan saya melihat progress yang cukup baik. Dengan ini kita tidak perlu lagi mengeluarkan banyak uang demi membeli satu figure. Kita juga dapat melatih kreatifitas kita dalam bidang sclupting. Berikut ini adalah panduan membuat figure sederhana dengan tanganmu sendiri.

Selamat mencoba!